Kamis, 14 Juli 2011

Tips Cerdik Mengingatkan Atasan


Mengingatkan atasan Anda merupakan tindakan yang gampah tapi sulit. Dalam posisi ini, Anda seorang bawahan yang biasanya hanya menerima perintah atau dengan kata lain komunikasi searah. Namun, di lain sisi, apabila Anda tidak mengingatkan atasan, maka Anda mengingkari hari nurani Anda. Karena bisa jadi, hal-hal yang akan Anda sampaikan kepada atasan Anda bisa menyelematkan atasan Anda atau bhakan perusahaan Anda. Lalu bagaimana cara yang tepat untuk mengingatkan atasan Anda? Berikut ini tips cerdik mengingatkan atasan Anda:

1.Pilih waktu yang tepat. Jangan sampai mengingatkan di saat atasan Anda tengah tergesa-gesa atau sedang tidak baik perasaannya. Carilah waktu di saat ia tengah santai, seperti setelah makan siang atau sebelum pulang kerja.
2. Pilih Tempat Terbaik. Hindari mengoreksi kesalahan di luar ruangannya. Carilah tempat yang lebih nyaman, seperti ruangannya atau di kafe setelah pulang kerja.
3. Perlhatkan Sikap Positif. Bersikaplah menyenangkan dan bersahabat lengkap dengan senyum terbaik Anda. Jangan lupa berterima kasih dan minta maaf setelah setelah mengatakan apa yang Anda ingin Anda katakana.
4. Hindari Perkataan Menyalahkan atau Menuduh. Sebaliknya, perlihatkan perasaan khawatir, frustasi atau kepedulian Anda  atas pekerjaan Anda, bukan pada personalnya.
5. Bantu Menangani Pekerjaan Tersebut. Jangan hanyamemberitahu saja, tapi akan lebih baik bila Anda ikut membantu menanggung sedikit tanggung jawab yang bisa Anda lakukan.
6. Bersikap Rendah Hati. Banyak atasan yang berusaha bersikap asertif, sehingga saat ada yang berusaha mengoreksinya, ia akan merasa direndahkan. Usahakan untuk menghadapinya dengan selalu bersikap ramah dan lembut dalam menyatakan pendapat Anda.
7. Pahami Posisinya. Perbedaan adalah hal yang wajar, jadi bila atasan Anda memiliki pendapat yang berbeda dengan Anda, Anda pun harus mampu mengerti kebijakannya.

0 komentar:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons