Kamis, 14 Juli 2011

Tips Mudah Memiliki Sepeda Fixie


Bentuknya yang minimalis dan warnanya yang cantik membuat sepeda fixie kian digandrungi kaum urban. Siapa sangka sepeda cantik ini ternyata terinspirasi dari sepeda para pak pos, loper Koran dan majalah di kota New York. Padatnya kota, membuat sebagian kalangan berpikir untuk menggunakan kendaraan praktis dan minimalis sehingga tak terjebak macet. Di samping ramah lingkungan, sepeda bisa menekan timbulnya efek global warming. Sepeda fixie juga dikenal dengan nama fixed gear. Sebab gear atau rantai belakangnya tidak dinamis seperti sepeda pada umumnya, sehingga Anda tidak bisa seenaknya mengayuh pedal ke arah belakang jika tak ingin sepeda berjalan mundur. Mundur? Ya salah satu keunikan lain dari sepeda jenis ini adalah bisa bergerak maju dan mundur, tergantung arah Anda mengayuh pedal. Itulah sebabnya sepeda fixie tidak memiliki rem. Ingin berhentu saat melaju, tinggal tahan saja pedalnya untuk mengurangi putaran ban, disebut dengan teknik door trape. Bobotnya pun cukup ringan: 11 –  14 kg saja. Tren gaya hidup membuat sepeda fixie diminati oleh kalangan remaja dan dewasa muda. Bagaimanakah cara mudah memiliki sepeda fixie yang bagus dan nyaman? Simak tips berikut ini:

1. Beli Jadi. Bila tak mau repot, sepeda fixie dijual di banyak tempat, mulai dari toko sepeda hingga sport center di beberapa mal. Harga komponen standar berkisar antara Rp 1,5 – Rp 3 juta, tergantung model dan variasinya. Walah harganya relative mahal, biasanya ia memiliki komponen yang lebih bermutu. Untuk yang bermerek, sepeda fixie dijual dengan harga mulai dari Rp 4 juta.
2. Merakit/Modifikasi. Teringat dengan sepeda lama, Anda bisa mengubahnya menjadi sepeda fixie. Memang, hal ini akan memakan banyak waktu dan tenaga, namun modifikasi memungkinkan pemiliknya memiliki bentuk sepeda sesuai dengan keinginan hati. Tapi,Anda juga perlu tenaga ahli untuk melakukannya. Misalnya, Anda bisa me-request warna rangka (frame), velg (rims) dan ban dengan warna favorit Anda. Untuk urusan modifikasi, harganya bisa disesuaikan dengan budget. Sebagai catatan, komponen sepeda fixie yang paling ‘menyedot’ budget adalah wheel set, yang terdiri atas ban, velg, jari-jari dan hub.

0 komentar:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons